Welly Yusup

Welcome to my blog

Rabu, 31 Oktober 2012

warisan paling berharga


Daun Sirih adalah warisan leluhur kita.

warisan leluhur bukan sekedar berwujud materi atau barang - barang sisa jajahan,salah satunya adalah daun Sirih ,daun sirih mempunyai nama latin Piper betle L, merupakan tanaman asli dari Indonesia, yang sejak dulu digunakan sebagai salah satu tanaman obat tradisional yang memiliki manfaat yang luar biasa dan berbagai macam kegunaannya.
merambat atau bersandar adalah cara dia tumbuh, batang pohon tumbuhan ini mencapai tinggi 15 m. Batangnya yang berwarna coklat kehijauan,beruas dan merupakan tempat keluarnya akar tanaman tersebut. pada tanaman sirih terdapat kepala putik tiga hingga lima buah berwarna putih dan hijau kekuningan.
sejak dulu nenek moyang kita menggunakan daun sirih dan buahnya dengan cara mengunyah bersama gambir, pinang dan kapur kegiatan ini biasa disebut dengan istilah “nginang”.menginang membuat gigi orang pada zaman dahulu lebih kuat di bandingkan orang pada zaman sekarang yang memakai pasta gigi dengan berbagai merk.oleh karena itu orang - orang pada zaman dahulu tidak pernah mengeluhkan tentang giginya,apalagi sampai berlubang.
hal itu di sebabkan karena pada daun sirih terdapat zat yang baik untuk kesehatan,yaitu Minyak atsiri yang berasal dari daun sirih mengandung betIephenol, seskuiterpen, pati, diatase, gula dan kavikol yang di percaya memiliki kekuatan untuk membunuh kuman, anti-oksidasi dan fungisida, anti jamur.
Berikut Manfaat Daun sirih ;
Mengobati Mimisan,Mengobati Diare,Mengobati Alergi gatal gatal,Hilangkan bau mulut,Pembengkakan gusi,Pendarahan gusi,Menghilangkan bau badan,Bronkitis,Radang Tenggorokan,Obat sakit jantung.

Pengalaman pribadi saya tentang manfaat yang di peroleh dari daun sirih adalah untuk sakit mata,atau mata yang gatal yang di karenakan debu atau binatang .
cara pemakaiannya adalah dengan cara;
1.       merendamkan beberapa daun sirih dengan air panas sampai daun sirihnya menjadi pucat/layu kecoklatan.dan airnyapun menjadi agak kecoklatan.
2.       Terus  tuangkan air bekas rendaman daun sirih tersebut ke dalam piring kecil atau wadah lainnya yang bisa untuk menyimpan air tersebut.lalu tempelkan ke mata kita.
3.       Ulangi secara terus menerus.rasa yang di rasakan di saat pertama menempelkan air sirih hasil rendaman adalah sangat perih,namun rasa perih itu hanya sebentar.dan rasa perih itu menandakan adanya pembersihan atau pembunuhan pada mata kita.
4.       Lalu lihat hasilnya,kotoran dan kuman keluar dan bercampur kedalam air rendeman tersebut dengan sendirinya.

Cara ini saya peroleh dari nenek moyang saya,walaupun dia berusia 90 tahun,namun matanya masih dapat melihat dengan jelas tanpa harus menggunakan kaca mata yang pada zaman sekarang banyak orang yang menggunakan kacamata untuk membantu penglihatannya.kacamata sebenarnya hanya alat untuk membantu orang untuk melihat tanpa bisa untuk mengobati bahkan memperparah keadaan mata orang tersebut.
Alam di ciptakan oleh Tuhan kita memiliki fungsi yang beraneka ragam.dan dari keaneka ragaman tersebut tersimpan rahasia obat atau kegunaannya
www.kesehatan123.com › Makanan Sehat



Daun kecapi bisa jadi obat


DAUN KECAPI BISA JADI OBAT
Tuhan menciptakan dunia ini dengan keanekaragaman hayati seperti flora dan fauna dari spesiaes tingkat tinggi maupun tingkat rendah.dan semuanya itu memiliki senyawa bioaktif masing – masing.senyawa – senyawa bioaktif yang terdapat pada tumbuhan dapat kita cari dengan cara dua pendekatan,yaitu pendekatan fitofarmakologi dan pendekatan skrining fitokimia.
Pendekatan fitofarmakologi sumbernya berasal dari etnobotani yaitu informasi yang terdapat di masyarakat baik tertulis maupun tidak tertulis mengenai penggunaan tumbuhan sebagai bahan obat trdisional yang di gunakan secara turun – temurun di masyarakat.oleh karena itu nenek moyang kita menggunakan tumbuhan dan rempah – rempah untuk mengobati penyakit yang di deritanya.khasiat dari obat – obatan tradisional lebih mujarab atau ampuh di bandingkan obat – obatan yang dewasa ini di pakai atau di gunakan yaitu obat – obatan dari reaksi kimia.
Di dunia ini banyak sekali tumbuhan yang bisa di jadikan obat tradisional dengan berbagai manfaat yang terkandung di dalamnya.bagian tumbuhan yang sering di gunakan untuk obat adalah kulit,daun,batang,buah,bunga,biji,bahkan akar dari tumbuhan tersebut.dan cara penggunaanya bisa secara langsung maupun melalui process seduh atau di rebus terlebih dahulu.dan penggunaanya juga bisa secara tunggal (satu jenis tumbuhan) maupun majemuk ( campuran dari berbagai tumbuhan ).salah satunya adalah tumbuhan yang bisa di gunakan sebagai obat tradisional adalah pohon kecapi ( Sandoricum koetjape (Burm.f.) Merr).
Pohon kecapi mirip dengan pohon duku,baik dari batangnya,buah maupun daunnya.namun buah kecapi memiliki ukuran yang lebih besar di bandingkan duku, rasanya yang asam,mengandung banyak getah dan rasanyapun tidak enak.oleh karena itu buah kecapi banyak orang yang tidak menyukainya di bandingkan sejenisnya yaitu duku.sehingga buah kecapi jarang sekali orang menjumpainya di pasaran.mungkin orang belum mengenalnya lebih dalam. pedahal dari kekurangan yang di tunjukan buah kecapi tersimpan keistimewaan – keistimewaan atau manfaat yang terkandung di dalam buah kecapi itu sendiri.
Manfaat dari pohon kecapi di antaranya sebagai obat mencret,obat mulas,obat sakit mata,obat penurun panas,dan obat batuk.(Tinggen,2000).penyakit – penyakit yang di sembuhkan dari tumbuhan kecapi pada umumnya di sebabkan infeksi yang di sebabkan oleh bakteri.hal itu sebabkan karena tumbuhan kecapi mengandung senyawa yang mempunyai bioaktifitas antibakteri yang dapat mengahambat pertumuhan bakteri Micrococus luteus dan Eschericia coli (Suartini,2006).dan tumbuhan kecapi juga memiliki senyawa kimia lainnya seperti flavanoid,saponin,dan polifenol,tetapi belum di ketahui senyawa mana yang menyebabkan tumbuhan kecapi memiliki bioaktivitas antibakteri (Djumidi,1997).
Di bali sudah terdapat tempat – tempat pemberdayaan tumbuhan – tumbuhan yang bisa di jadikan obat trdisional yang di tulis dalam bentuk lontar yang di sebut usada.masyarakat bali masih mempercayai dan menggunakan usada ini untuk mengobati penyakitnya secara trdisional.
Semua yang di ciptakan Tuhan di dunia ini tidak ada yang sia – sia.di dalamnya terdapat hal – hal yang sangat berguna bagi ciptaannya,tinggal kita sebagai manusia sebagai penikmat alam ini untuk  menggalinya lebih dalam lagi.(welly yusup)
Sumber;
Jurnal
I M.Dira swantara ( Univ Udayana )
Yenni ciawi ( univ udayana )
Agung, I B. P. G.,2006
Djumidi,H (ED),1997

id.wikipedia.org/wiki/Kecapi_(buah)
www.fitrian.net/2012/06/sentul-alias-kecapi.htm

Senin, 29 Oktober 2012


Rokok  adalah  daun tembakau yang telah dicacah dan di bungkus dengan kertas yang berbentuk silinder. Cara untuk menikmati rokok adalah dengan cara membakar ujung dari rokok tersebut  dan kemudian  dibiarkan membara supaya  asapnya dapat dihirup lewat mulut dari ujung bawah rokok yang telah di bakar .
 Rokok di jual atau di pasarkan kebanyakan berbentuk kotak yang terbuat dari  kertas  yang berukuran mini dan dapat dimasukkan dengan mudah ke dalam kantong atau saku. Sejak beberapa tahun terakhir  ini, bungkusan-bungkusan tersebut juga  disertai pesan kesehatan untuk  memperingatkan perokok akan bahaya kesehatan yang dapat ditimbulkan dari merokok itu sendiri, misalnya kanker paru-paru atau serangan jantung,dan juga  hypotensi.walaupun pada kenyataannya itu hanya tinggal tulisan yang tak berarti bagi para pengonsumsi rokok tersebut .
Sejarah rokok mulai di konsumsi
 merokok untuk pertama kalinya adalah suku bangsa Indian di Amerika, yang bertujuan untuk  keperluan ritual seperti memuja dewa atau roh. Dan Pada abad 16, Ketika bangsa Eropa menemukan benua Amerika, sebagian dari para penjelajah Eropa itu ikut mencoba-coba menghisap rokok dan kemudian membawa tembakau ke Eropa. Kemudian kebiasaan merokok mulai muncul di kalangan bangsawan Eropa. Tapi berbeda  kepentingan dan tujuan dengan bangsa Indian yang merokok untuk keperluan ritual, di Eropa orang merokok hanya untuk kesenangan semata-mata. Abad 17 para pedagang Spanyol masuk ke Turki dan saat itu kebiasaan merokok mulai masuk negara-negara Islam.

Apakah rokok berbahaya bagi penggunanya ?

Rokok sangat berbahaya untuk perokok itu sendiri.  Karena didalam asap rokok yang membara karena dihisap,daun  tembakau yang  terbakar kurang sempurna sehingga menghasilkan CO (karbon mono oksida), yang disamping asapnya sendiri, tar dan nikotine (yang terjadi juga dari pembakaran tembakau tersebut) dihirup masuk ke dalam paru – paru orang yang menhisapnya.


 Gas CO (Karbon Mono Oksida)

Apakah pengaruh dari CO itu sendiri ?

Gas CO juga berpengaruh negatif terhadap jalannya pernapasn dari pembuluh darah.
Karbon mono oksida lebih mudah terikat pada hemoglobin daripada oksigen
dan itu akan berakibat  darah orang tersebut kemasukan CO dengan jumlah yang banyak, dan itu akan berpengaruh pada berkurang daya angkut  oksigen dan dapat
mengakibatkan meninggal dunia terhadap orang tersebut yang dikarenakan  keracunan karbon mono oksida.
mengonsumsi rokok merupakan salah satu faktor risiko berbagai macam penyakit seperti penyakit jantung, paru-paru, kanker dan sebagainya.namun dalam kenyataannya masih banyak
orang mengonsumsi rokok tersebut . merokok di pengaruhi bukan hanya dari faktor internal yaitu diri si perokok,dan juga faktor external yaitu lingkungan,pergaulan.banyak orang yang menganggap pergaulan mesti mengonsumsi rokok yang di karenakan lingkungan sekitarnya
merokok juga.

Kapan indonesia bebas dari asap rokok ?

Walau pemerintah telah mengeluarkan undang-undang tentang rokok,banyak kalangan yang tidak mempedulikan peraturan tersebut.itu di karenakan tidak
Adanya tindakan yang tegas yang di peruntukan bagi produsen maupun konsumen
Rokok itu sendiri.

Dengan tulisan ini ,saya mengajak kepada semua yang membaca ini khususnya
Para penikmat rokok untuk stop mengonyumsi rokok.sebab kesehatan bukan milik
Orang lain,tapi milik kita sendiri.

Terima kasih



Sumber;
id.wikipedia.org/wiki/Rokok
nusaindah.tripod.com/akibatmerokok.htm
catatanteknisi.com
bebasrokok.wordpress.com/
permathic.blogspot.com/.../bahaya-rokok-bagi-kesehatan-dan-cara.ht.


Sabtu, 27 Oktober 2012

SAMPAH





Sampah adalah  sesuatu barang/material  yang kita  buang dari semua kegiatan,misalnya kegiatan dari rumah tangga, hasil perdagangan, sisa industri, kegiatan pertanian dan banyak lagi. Atau sampah juga, dapat di definisikan  bagian dari sesuatu yang tidak dapat  dipakai kembali dengan fungsi yang sama, tidak disenangi atau sesuatu yang harus dibuang.
Sampah adalah masalah yang sangat besar dan sulit untuk di pecahkan .itu di karenakan  oleh factor  dari jenis sampah maupun manusia itu sendiri.kesadaran manusia untuk membuang sampah pada tempat yang sudah di sediakan  masih terlalu minim.sebagian besar dari mereka tidak mempedulikan dampak dari membuang sampah sembarangan,walaupun mereka sudah tau dampak dari semuanya itu.

 Berdasarkan komposisinya, sampah dibedakan menjadi dua, yaitu:
1.Sampah organic
2. Sampah Anorganik 

A.sampah organik
·         Apa sih sampah organic itu ?
Sampah Organik, yaitu sampah yang mudah membusuk seperti sisa makanan, sayuran, daun-daun kering, dan sebagainya. Sampah dengan jenis ini dapat diolah kembali untuk pembuatan pupuk kompos dan berguna untuk pertanian dan bercocok tanam. Sampah organic juga  berasal dari makhluk hidup, baik manusia, hewan, maupun tumbuhan.

Menurut sifatnya Sampah organik sendiri dibagi menjadi 2 yaitu : 
1.Sampah organik basah.
Istilah sampah organik basah dimaksudkan sampah yang mempunyai kandungan air yang cukup tinggi.
 Contoh dari sampah tersebut yaitu; kulit buah dan sisa sayuran.
2.Sampah organik kering.
yang termasuk sampah organik kering adalah bahan organik lain yang kandungan airnya kecil.
 Contoh dari sampah tersebut yaitu; kertas, kayu atau ranting pohon, dan dedaunan yang kering.





Dampak dari sampah organik 
Ø  Dampak terhadap Kesehatan
Potensi bahaya kesehatan yang dapat ditimbulkan oleh sampah organic  adalah sebagai berikut:
Penyakit diare, kolera, tifus menyebar dengan cepat.hal itu di karenakan  oleh  virus yang berasal dari sampah dengan  pengelolaan tidak tepat dapat bercampur dengan air  yang kita minum. Penyakit demam berdarah (haemorhagic fever) dapat juga meningkat dengan cepat di daerah yang pengelolaan sampahnya kurang memadai.
Penyakit jamur dapat juga menyebar (misalnya jamur kulit).di karenakan kelembaban sekitarnya.
Penyakit yang dapat menyebar melalui rantai makanan. Salah satu contohnya adalah suatu penyakit yang dijangkitkan oleh cacing pita (taenia). Cacing ini sebelumnya masuk ke dalam system pencernaaan binatang ternak melalui makanannya yang berupa sisa makanan/sampah.
Ø  Dampak terhadap Lingkungan
Cairan rembesan sampah yang masuk ke dalam drainase atau sungai akan mencemari air. Berbagai organisme termasuk ikan dapat mati sehingga beberapa spesies akan lenyap, hal ini mengakibatkan berubahnya ekosistem perairan .dan ekosistem perairan setempat menjadi tidak berjalan dengan baik.
Penguraian sampah yang dibuang ke dalam air akan menghasilkan asam organik dan gas-cair organik, seperti metana. Selain berbau kurang sedap, gas ini dalam konsentrasi tinggi dapat meledak.
Prinsip Pengolahan Sampah Organik
Berikut adalah prinsip-prinsip yang bisa diterapkan dalam pengolahan sampah.Prinsip-prinsip ini dikenal dengan nama 4R, yaitu:
1.     Mengurangi 
Sebisa mungkin kita mencoba untuk meminimalisasi barang atau material yang akan kita pergunakan. Semakin banyak kita menggunakan material, semakin banyak sampah yang dihasilkan.
2.     Menggunakan kembali 
Alangkah lebih baiknya  pilihlah barang-barang yang bisa dipakai kembali.
3.     Mendaur ulang 
Pergunakanlah  barang-barang yang sudah tidak berguna tetapi dapat didaur ulang kembali. Sehingga penumpukan sampah bias di kurangi.
4.     Mengganti 
Teliti barang yang kita pakai sehari-hari. Sebaiknya kita mengganti  barang-barang yang hanya bisa dipakai sekali dengan barang yang lebih tahan lama.
B.Sampah Anorganik 
Apa sih  Sampah Anorganik itu?
           
Sampah Anorganik, yaitu sampah yang tidak mudah membusuk,sehingga sampah dengan jenis ini harus di kurangi atau tidak di gunakan secara rutin . seperti plastik wadah pembungkus makanan, kertas, plastik mainan, botol dan gelas minuman, kaleng, kayu, dan sebagainya. Sampah ini dapat dijadikan sampah komersil atau sampah yang laku untuk dijual dan dijadikan produk lainnya.  Beberapa sampah anorganik yang dapat dijual adalah botol, plastik wadah pembungkus makanan dan gelas bekas minuman, kaleng, kaca, dan  lain-lain.
Dampak dari Sampah Anorganik
Ø  Gangguan Kesehatan
Tumpukan sampah dapat menjadikan  tempat pengembang biakan  lalat yang akan  mendorong penularan infeksi;
Timbunan sampah juga dapat menimbulkan penyakit yang terkait dengan tikus;
Ø  Menurunnya kualitas lingkungan
Semakin banyak sampah pada lingkungan tersebut,semakin rendah kualitas atau nillai  lingkungan itu sendiri.
Ø  Menurunnya estetika lingkungan
Timbunan sampah yang bau, kotor dan berserakan akan menjadikan lingkungan tidak indah untuk dipandang mata .
Ø  Terhambatnya pembangunan negara
Dengan menurunnya kualitas dan estetika lingkungan, mengakibatkan pengunjung atau wisatawan enggan untuk mengunjungi daerah wisata tersebut karena merasa tidak nyaman, dan daerah wisata tersebut menjadi tidak menarik untuk dikunjungi. Akibatnya jumlah kunjungan wisatawan menurun, yang berarti devisa negara juga menurun.
Yang menyebabkan sampah di TPS atau TPA menumpuk adalah tercampurnya sampah organik dan anorganik. Para pemulung maupun orang yang biasa memanfaatkan sampah tersebut tidak dapat menggunakan sampah yang sudah tercampur antara sampah organic dan anorganik. Kalau pun pemisahan ini dapat dilakukan, biayanya sangat mahal dan memerlukan waktu yang lama. Oleh karena itu konsep pemisahan sampah harus diubah yaitu perlunya pemisahan sampah sejak dari sumbernya.
Jika sampah organic dan anorganik sudah dipisahkan dari sumbernya, yaitu dari rumah tangga hunian, kawasan wisata, kawasan niaga, kawasan jalan raya, kawasan wisata atau tempat-tempat umum lainnya, maka ketika sampah tersebut sudah sampai di TPA, sampah sudah terpisah. Hal ini memudahkan dalam pemanfaatannya. Bahkan tidak perlu menunggu sampai ke TPA, di TPS pun para pemulung maupun para pembuat kompos sudah dapat memanfaatkannya




Sumber :
http://riliarully.wordpress.com/2011/02/23/pemisahan-sampah-organik-dan-anorganik/
http://www.buletinbelantara.com/2012/05/sampah-organik-dan-anorganik.html
http://aldyputra.net/2012/01/pengertian-sampah-organik-dan-non-organik/
http://id.wikipedia.org/wiki/Sampah
http://adikristanto.net/sampah-organik-dan-anorganik/
http://isroi.com/2008/06/16/memisahkan-sampah-organik-%E2%80%93-non-organik-mulai-dari-rumah-sendiri/
Sumber Gambar:
http://cybersulut.com/5707876

Selasa, 16 Oktober 2012

Kelahiran Mekanika Kuantum


Kelahiran Mekanika Kuantum

Kelahiran mekanika kuantumKata Kunci: atom, bilangan kuantum, elektron, gelombang, konfigurasi elektron, mekanika kuantum, panjang gelombang, partikel, persamaan schrodinger, prinsip pauliDitulis oleh Yoshito Takeuchi pada 01-03-2008


a. Sifat gelombang partikel

Di paruh pertama abad 20, mulai diketahui bahwa gelombangelektromagnetik, yang sebelumnya dianggap gelombang murni, berperilaku seperti partikel (foton). Fisikawan Perancis Louis Victor De Broglie (1892-1987) mengasumsikan bahwa sebaliknya mungkin juga benar, yakni materi juga berperilaku seperti gelombang. Berawal dari persamaan Einstein, E = cp dengan p adalah momentum foton, c kecepatan cahaya dan E adalah energi, ia mendapatkan hubungan:
E = hν =ν = c/λ atau hc/ λ = E, maka h/ λ= p … (2.12)
De Broglie menganggap setiap partikel dengan momentum p = mv disertai dengan gelombang (gelombang materi) dengan panjang gelombang Î» didefinisikan dalam persamaan (2.12) (1924). Tabel 2.2 memberikan beberapa contoh panjag gelombang materi yang dihitung dengan persamaan (2.12). Dengan meningkatnya ukuran partikel, panjang gelombangnya menjadi lebih pendek. Jadi untuk partikel makroskopik, particles, tidak dimungkinkan mengamati difraksi dan fenomena lain yang berkaitan dengan gelombang. Untuk partikel mikroskopik, seperti elektron, panjang gelombang materi dapat diamati. Faktanya, pola difraksi elektron diamati (1927) dan membuktikan teori De Broglie.
Tabel 2.2 Panjang-gelombang gelombang materi.
partikel
massa (g)
kecepatan (cm s-1)
Panjang gelombang (nm)
elektron (300K)
9,1×10-28
1,2×107
6,1
elektron at 1 V
9,1×10-28
5,9×107
0,12
elektron at 100 V
9,1×10-28
5,9×108
0,12
He atom 300K
6,6×10-24
1,4×105
0,071
Xe atom 300K
2,2×10-22
2,4×104
0,012
Latihan 2.7 Panjang-gelombang gelombang materi.
  1. Peluru bermassa 2 g bergerak dengan kecepatan 3 x 102 m s-1. Hitung panjang gelombang materi yang berkaitan dengan peluru ini.
Jawab: Dengan menggunakan (2.12) dan 1 J = 1 m2 kg s-2, λ = h/ mv = 6,626 x 10-34 (J s)/ [2,0 x 10-3(kg) x 3 x102(m s-1)] = 1,10 x 10-30 (m2 kg s-1)/ (kg m s-1) = 1,10 x 10-30 m
Perhatikan bahwa panjang gelombang materi yang berkaitan dengan gelombang peluru jauh lebih pendek dari gelombang sinar-X atau γ dan dengan demikian tidak teramati.

b. Prinsip ketidakpastian

Dari yang telah dipelajari tentang gelombang materi, kita dapat mengamati bahwa kehati-hatian harus diberikan bila teori dunia makroskopik akan diterapkan di dunia mikroskopik. Fisikawan Jerman Werner Karl Heisenberg (1901-1976) menyatakan tidak mungkin menentukan secara akurat posisi dan momentum secara simultan partikel yang sangat kecil semacam elektron. Untuk mengamati partikel, seseorang harus meradiasi partikel dengan cahaya. Tumbukan antara partikel dengan foton akan mengubah posisi dan momentum partikel.
Heisenberg menjelaskan bahwa hasil kali antara ketidakpastian posisi http://www.chem-is-try.org/wp-content/migrated_images/pengantar/delta.gifx dan ketidakpastian momentum http://www.chem-is-try.org/wp-content/migrated_images/pengantar/delta.gifp akan bernilai sekitar konstanta Planck:
http://www.chem-is-try.org/wp-content/migrated_images/pengantar/delta.gifxhttp://www.chem-is-try.org/wp-content/migrated_images/pengantar/delta.gifp = h (2.13)
Hubungan ini disebut dengan prinsip ketidakpastian Heisenberg.

c. Persamaan Schrödinger

Fisikawan Austria Erwin Schrödinger (1887-1961) mengusulkan ide bahwa persamaan De Broglie dapat diterapkan tidak hanya untuk gerakan bebas partikel, tetapi juga pada gerakan yang terikat seperti elektron dalam atom. Dengan memperuas ide ini, ia merumuskan sistem mekanika gelombang. Pada saat yang sama Heisenberg mengembangkan sistem mekanika matriks. Kemudian hari kedua sistem ini disatukan dalam mekanika kuantum.
Dalam mekanika kuantum, keadaan sistem dideskripsikan dengan fungsi gelombang. Schrödinger mendasarkan teorinya pada ide bahwa energi total sistem, E dapat diperkirakan dengan menyelesaikan persamaan. Karena persamaan ini memiliki kemiripan dengan persamaan yang mengungkapkan gelombang di fisika klasik, maka persamaan ini disebut dengan persamaan gelombang Schrödinger.
Persamaan gelombang partikel (misalnya elektron) yang bergerak dalam satu arah (misalnya arah x) diberikan oleh:
(-h2/8Ï€2m)(d2Ψ/dx2) + VΨ = EΨ … (2.14)
m adalah massa elektron, V adalah energi potensial sistem sebagai fungsi koordinat, dan Ψ adalah fungsi gelombang.

BILANGAN KUANTUM

Karena elektron bergerak dalam tiga dimensi, tiga jenis bilangan kuantum (Bab 2.3(b)), bilangan kuantum utama, azimut, dan magnetik diperlukan untuk mengungkapkan fungsi gelombang. Dalam Tabel 2.3, notasi dan nilai-nilai yang diizinkan untuk masing-masing bilangan kuantum dirangkumkan. Bilangan kuantum ke-empat, bilangan kuantum magnetik spin berkaitan dengan momentum sudut elektron yang disebabkan oleh gerak spinnya yang terkuantisasi. Komponen aksial momentum sudut yang diizinkan hanya dua nilai, +1/2(h/2Ï€) dan -1/2(h/2Ï€). Bilangan kuantum magnetik spin berkaitan dengan nilai ini (ms = +1/2 atau -1/2). Hanya bilangan kuantum spin sajalah yang nilainya tidak bulat.
Tabel 2.3 Bilangan kuantum
Nama (bilangan kuantum)
simbol
Nilai yang diizinkan
Utama
n
1, 2, 3,…
Azimut
l
0, 1, 2, 3, …n – 1
Magnetik
m(ml)
0, ±1, ±2,…±l
Magnetik spin
ms
+1/2, -1/2
Simbol lain seperti yang diberikan di Tabel 2.4 justru yang umumnya digunakan. Energi atom hidroegn atau atom mirip hidrogen ditentukan hanya oleh bilangan kuantum utama dan persamaan yang mengungkapkan energinya identik dengan yang telah diturunkan dari teori Bohr.
Tabel 2.4 Simbol bilangan kuantum azimut
nilai
0
1
2
3
4
simbol
s
p
d
f
g
d. Orbital
Fungsi gelombang elektron disebut dengan orbital. Bila bilangan koantum utama n = 1, hanya ada satu nilai l, yakni 0. Dalam kasus ini hanya ada satu orbital, dan kumpulan bilangan kuantum untuk orbital ini adalah (n = 1, l = 0). Bila n = 2, ada dua nilai l, 0 dan 1, yang diizinkan. Dalam kasus ada empat orbital yang didefinisikan oelh kumpulan bilangan kuantum: (n = 2, l = 0), (n = 2, l = 1, m = -1), (n = 2, l = 1, m = 0), (n = 2, l = 1, m = +1).
Latihan 2.9 Jumlah orbital yang mungkin.
Berapa banyak orbital yang mungkin bila n = 3. Tunjukkan kumpulan bilangan kuantumnya sebagaimana yang telah dilakukan di atas.
Jawab: Penghitungan yang sama dimungkinkan untuk kumpulan ini (n = 3, l = 0) dan (n = 3, l = 1). Selain itu, ada lima orbital yang betkaitan dengan (n =3, l =2). Jadi, (n = 3, l = 0), (n = 3, l = 1, m = -1), (n =3, l = 1, m =0), (n =3, l = 1, m = +1) 、 (n =3, l =2, m = -2), (n =3, l = 2, m = -1), (n = 3, l = 2, m = 0), (n = 3, l = 2,m =+1), (n = 3, l = 2, m = +2). Semuanya ada 9 orbital.
Singkatan untuk mendeskripsikan orbita dengan menggunakan bilangan kuantum utama dan simbol yang ada dalam Tabel 2.4 digunakan secara luas. Misalnya orbital dengan kumpulan bilangan kuantum (n = 1, l = 0) ditandai dengan 1s, dan orbital dengan kumpulan bilangan kuantum (n = 2, l = 1) ditandai dengan 2p tidak peduli nilai m-nya.
Sukar untuk mengungkapkan Ψ secara visual karena besaran ini adalah rumus matematis. Namun, Ψ2 menyatakan kebolehjadian menemukan elektron dalam jarak tertentu dari inti. Bila kebolhejadian yang didapatkan diplotkan, anda akan mendapatkan Gambar 2.5. Gambar sferis ini disebut dengan awan elektron.

Bila kita batasi kebolehjadian sehingga katakan kebolehjadian menemukan elektron di dalam batas katakan 95% tingkat kepercayaan, kita dapat kira-kira memvisualisasikan sebagai yang ditunjukkan dalam Gambar 2.6.

KONFIGURASI ELEKTRON ATOM

Bila atom mengnadung lebih dari dua elektron, interaksi antar elektron harus dipertimbangkan, dan sukar untuk menyelesaikan persamaan gelombang dari sistem yang sangat rumit ini. Bila diasumsikan setiap elektron dalam atom poli-elektron akan bergerak dalam medan listrik simetrik yang kira-kira simetrik orbital untuk masing-masing elektron dapat didefinisikan dengan tiga bilangan kuantum n, l dan m serta bilangan kunatum spin ms, seperti dalam kasus atom mirip hidrogen.
Energi atom mirip hidrogen ditentukan hanya oleh bilangan kuantum utama n, tetapi untuk atom poli-elektron terutama ditentukan oleh n dan l. Bila atom memiliki bilangan kuantum n yang sama, semakin besar l, semakin tinggi energinya.

PRINSIP EKSKLUSI PAULI

Menurut prinsip eksklusi Pauli, hanya satu elektron dalam atom yang diizinkan menempati keadaan yang didefinisikan oleh kumpulan tertentu 4 bilangan kuantum, atau, paling banyak dua elektron dapat menempati satu orbital yang didefinisikan oelh tiga bilangan kuantum n, l dan m. Kedua elektron itu harus memiliki nilai ms yang berbeda, dengan kata lain spinnya antiparalel, dan pasangan elektron seperti ini disebut dengan pasangan elektron.
Kelompok elektron dengan nilai n yang sama disebut dengan kulit atau kulit elektron. Notasi yang digunakan untuk kulit elektron diberikan di Tabel 2.5.
Tabel 2.5 Simbol kulit elektron.
n
1
2
3
4
5
6
7
simbol
K
L
M
N
O
P
Q
Tabel 2.6 merangkumkan jumlah maksimum elektron dalam tiap kulit, mulai kulit K sampai N. Bila atom dalam keadaan paling stabilnya, keadaan dasar, elektron-elektronnya akan menempati orbital dengan energi terendah, mengikuti prinsip Pauli.

Tabel 2.6 Jumlah maksimum elektron yang menempati tiap kulit.
n
kulit
l
simbol
Jumlah 
maks elektron
total di kulit
1
K
0
1s
2
(2 = 2×12)
2
L
0
2s
2
(8 = 2×22)


1
2p
6

3
M
0
3s
2
(18 = 2×32)


1
3p
6



2
3d
10

4
N
0
4s
2
(32 = 2×42)


1
4p
6



2
4d
10



3
4f
14

Di Gambar 2.7, tingkat energi setiap orbital ditunjukkan. Dengan semakin tingginya energi orbital perbedaan energi antar orbital menjadi lebih kecil, dan kadang urutannya menjadi terbalik.Konfigurasi elektron setiap atom dalam keadaan dasar ditunjukkan dalam Tabel 5.4. Konfigurasi elektron kulit terluar dengan jelas berubah ketika nomor atomnya berubah. Inilah teori dasar hukum periodik, yang akan didiskusikan di Bab 5.
Harus ditambahkan di sini, dengan menggunakan simbol yang diberikan di Tabel 2.6, konfigurasi elektron atom dapat dungkapkan. Misalnya, atom hidrogen dalam keadaan dasar memiliki satu elektron diu kulit K dan konfigurasi elektronnya (1s1). Atom karbon memiliki 2 elektron di kulit K dan 4 elektron di kulit L. Konfigurasi elektronnya adalah (1s22s22p2).

Kata Pencarian Artikel ini:
Artikel ini termasuk kategori: Struktur Atom dan memiliki 8 Komentar sejauh ini .