Welly Yusup

Welcome to my blog

Jumat, 04 Januari 2013

anggur dan segala manfaatnya


Buah anggur berasal dari kawasan selatan antara laut kaspia dan laut hitam di asia kecil,namun buah ini banyak di budidayakan di dataran eropa karena iklimnya yang cocok untuk tanaman jenis ini.kita sering melihat buah ini di pasar tradisional maupun pasar modern.jenis anggur yang sering kita jumpai di pasaran berwarna merah,hijau,dan hitam.dalam buah anggur terdapat beberapa kandungan senyawa yang bagus untuk tubuh seperti magnesium,laksatif,potassium,kalsium.
Buah anggur mempunyai beberapa manfaat untuk kecantikan seperti menghilangkan flek hitam atau noda bekas jerawat,mencerahkan kulit kulit wajah,melembabkan wajah,oleh karena itu anggur banyak di gunakan sebagai bahan dasar pembuatan kosmetik dan cream untuk perawatan kulit .penggunaan manfaat yang terdapat pada anggur lebih baik dibandingkan pemakaian yang mengandung bahan kimia berbahaya.
Manfaat lain yang di peroleh dari buah anggur ini di antaranya;
1.      biji buah anggur
biji buah anggur mempunyai khasiat untuk menunda laju penuaan dini serta mencegah penyempitan pembuluh darah ( aterosklorosis ) yang sering kali menjadi penyebab stroke dan jantung.
2.      kulit buah anggur
kulit buah anggur memiliki khasiat dan manfaat sebagai sumber dari flavonoids termasuk katekin,quercetin,prosianidin,dan antosianin yang di akui dapat membuat awet muda atau mencegah penuaan dini dan mencegah kanker.
3.      daun
daun anggur yang berwarna merah memiliki manfaat astrigen,anti radang,mengobati varises,wasir ( hemoroid ),rauhnya pembuluh darah ( capillary fragility ),tekanan darah tinggi,kadar kolesterol tinggi,gangguan berkemih,dan sindrum menopouse.astrigen merupakan zat yang mempunyai kemampuan mengerutkan jaringan,sehingga dapat mengurangi sekresi.
Daun anggur juga bermanfaat untuk obat diare,sariawan,peluruh air seni,obat sypilis,kudis,sakit kepala, radang gusi,dan sakit tenggorokan dengan cara menyeduh daun anggur dengan air panas selama 15 menit,setelah dingin di saring kemudian di minum dua kali pagi dan sore.
Dengan berbagai manfaat yang terdapat dalam buah anggur tersebut,alangkah lebih baiknya kita memasukannya kedalam daftar buah – buahan yang harus sering di konsumsi,sehingga manfaatnyapun langsung bisa terasa oleh tubuh kita,baik dalam jangka pendek maupun jangka panjang.buah anggur memiliki rasa yang manis,sehingga hampir semua orang menyukai buah ini.
Namun untuk memilih buah anggur yang berkualitas tinggi kita harus memperhatikan ;
  1. permukaannya terasa halus,berdaging tebal dan masih segar.
  2. pastikan buah anggur masih melekat kuat pada tangkainya.
  3. memiliki warna yang tidak pucat .
  4. tidak terasa lengket jika di pegang
  5. tanpa ada lubang dan kerutan di kulit buahnya.
Buah anggur biasa di pergunakan di luar negeri khususnya di eropa dan di gunakan untuk bahan dasar pembuatan minuman penghangat yang di campur alkohol,sehingga buah ini di anggap jelek oleh sebagian orang tanpa melihat manfaat dan khasiat yang terkandung dalam buah anggur.( Welly yusup )

Sumber;

sumber gambar ;




Tidak ada komentar:

Posting Komentar